Penutupan Kagiatan Karya Bhakti Pembangunan RTLH Kabupaten Bintan TA 2023
Pemerintah Kabupaten Bintan dan Kodim 0315 Tanjungpinang menutup kegiatan karya bhakti pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) Kabupaten Bintan tahun anggaran 2023, di Aula Kantor Bupati Bintan, pada Jumat (03/11/2023).
Plh. Pasiter Kodim 0315 Tanjungpinang, Kapt. CHB. Dede Tri Haryanto saat sambutan menyampaikan, kegiatan RLTH Kabupaten Bintan tahun anggaran 2023 tersebut telah selesai dilaksanakan sesuai target yang ditentukan yakni selama 2 bulan.
Adapun pembangunan RLTH yang dibangun sejumlah 6 unit yaitu, kampung busung barat RT 5 / RW 2 Kecamatan Seri Kuala Lobam 1 unit, kampung banjar lama Desa Gunung Kijang 1 unit, Kelurahan Toapaya Selatan Kecamatan Toapaya 1 unit, berikutnya di Km. 44 RT 7 / RW 3 desa Toapaya Utara Kecamatan Toapaya 1 unit, selanjutnya di Kelurahan Tembeling Tanjung Kecamatan Teluk Bintan 1 unit, dan yang terakhir di Kecamatan Bintan Utara 1 unit.
Sementara itu Wakil Bupati Bintan Ahdi Muqsith mengatakan karya bhakti RLTH tersebut bertujuan mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah dengan sasaran pokok peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Wabup Bintan sampaikan ucapan terimakasih kepada stakeholder Kodim 0315 Tanjungpinang dan lainnya dalam menyukseskan pembangunan karya bhakti RLTH Kabupaten Bintan tahun anggaran 2023.
Diharapkan kepada masyarakat yang mendapat sasaran RLTH pada tahun ini bisa bermanfaat, dan hal itu sebagai bentuk kepedulian pemerintah Kabupaten Bintan terhadap masyarakatnya.